
Lokasi baliho terletak di perempatan antara Jalan Raya Kerobokan, Jalan Raya Canggu dan Jalan Gunung Sanghyang. Arah pandang baliho dari 2 arah yaitu dari arah kerobokan menuju ke gatsu atau Jalan Gunung Sanghyang dan dari arah Jalan Raya Canggu menuju ke Kerobokan atau menuju ke Jalan Gunung Sanghyang. Lokasi baliho sangat strategis, di pusat kota, dekat dengan sekolah, pasar dan kantor kepolisian. Sangat padat dilalui kendaraan terutama ketika pagi dan siang hari. Lokasi baliho juga merupakan jalan menuju area pariwisata sehingga sangat cocok untuk dijadikan media promosi produk.